GMEDIA Instagram Photo Competition “Aku Cinta Semarang”EventsGMEDIA Instagram Photo Competition “Aku Cinta Semarang”

GMEDIA Instagram Photo Competition “Aku Cinta Semarang”

Kota Semarang telah berkembang selama 5 tahun terakhir, dari sisi pembangunan infrastruktur hingga estetika kota. Hal ini membuat Kota Semarang memperoleh beragam penghargaan, salah satu contoh nya dari Kementrian Dalam Negeri pada Maret 2020 lalu. Selain itu, Kota Semarang juga dinobatkan sebagai Kota Wisata Terbersih di Asia Tenggara. Melihat keindahan, dan juga tatanan kota yang apik, menumbuhkan rasa cinta tersendiri untuk warga 024.

Melihat hal tersebut, GMEDIA dengan bangga mempersembahkan Instagram Photo Competition dengan tema “Aku Cinta Semarang”. Tema ini ambil untuk menunjukan bentuk nyata warga Kota Semarang cinta terhadap kota-nya yang semakin maju dan hebat.

“Banyak sudut kota yang begitu seru akan gemerlap cahaya, keseimbangan antara kokohnya arsitektur bersejarah dengan teknologi canggih menuju smart city, dan guyub nya warga 024 yang asik divisualkan dalam sebuah foto”, ungkap Priyo Suyono, Direktur GMEDIA.

Kompetisi ini menyasar kalangan pelajar dan mahasiswa dengan usia minimal 17 tahun. Selain itu, peserta yang boleh ikut hanya warga Kota Semarang dengan melampirkan foto KTP di formulir pendafataran. Untuk lokasi pengambilan foto wajib di Kota Semarang pada tahun 2020. Alat untuk pengambilan foto boleh menggunakan kamera smartphone, DSLR, Mirrorless hingga Drone.

“Kita tidak membatasi para peserta mau pakai alat apa ya. Jadi bebas meng-ekspresikan rasa cinta nya terhadap Kota Semarang”, tambah Priyo.

GMEDIA Instagram Photo Competition ini tidak dipungut biaya pendaftaran alias GRATIS dengan cara mendaftar di gmedia.co.id/ACS. Peserta yang sudah mendaftar melalui website akan mendapatkan email balasan resmi dari team GMEDIA. Email tersebut merupakan bukti pendaftaran yang sah. Selanjutnya para peserta dapat meng-upload foto yang dilombakan ke Instagram pribadi dengan memberikan #AkuCintaSemarang dan #GmediaACS pada caption foto. Periode perlombaan dimulai dari tanggal 1 November 2020 sampai 4 Desember 2020.

“Kita pakai hastag yang presisi agar mudah collect nya di sistem kami. Jadi, para peserta wajib banget pakai hastag itu agar masuk ke sistem kami, dan akun instagram tidak boleh diprivate hingga perlombaan selesai”, kata Priyo.

Proses penjurian akan dilakukan oleh Mas Tom @soetomolecturer, Mas Arnaz @arnazandrar, dan Mas Ranar @ranarpradiptoindonesia pada tanggal 5 sampai 8 Desember 2020. Pemenang akan diumumkan pada tanggal 9 Desember 2020. Total hadiah kompetisi ini mencapai 30 Juta Rupiah, dengan detail ;

Juara 1 : 5.000.000,-
Juara 2 : 2.000.000,-
Juara 3 : 1.500.000,-

Juara Favorite GMEDIA : 4 pemenang @750.000,-
Juara Harapan 1-10 : @500.000,-
Juara Harapan 11-20 : @350.000,-
Hadiah Hiburan : Ratusan Voucher Hotel dan F&B senilai 10 Juta

“Hadiah nya gede, dan pemenang nya banyak. Jadi temen-temen yang ikut punya kesempatan yang lebih besar untuk menang”, tutup Priyo.

Untuk info lebih lanjut mengenai kompetisi, dapat menghubungi Lia – 082136769951 atau Adhit – 085290664047


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

© 2024 PT Media Sarana Data. All rights reserved.